Rutan Makassar Dijaga Anjing Pelacak, Untuk Mencegah Masuk Narkoba


 

Makassar, INFOCHANELNASIONAL.COM---Dalam rangka pencegahan masuknya Narkoba, Rutan Makassar mendatatangkan dua ekor anjing pelacak dari Unit K - 9 BNNP Sulawesi Selatan. 


Karutan Makassar, Sulistyadi mengatakan langkah ini sebagai upaya pencegahan dini dan merupakan program bersama dengan BNNP Sulsel. 


"Pada dasarnya langkah ini merupakan bagian dari mitigasi resiko dalam pencegahan peredaran Narkoba di Rutan. Kami meminta bantuan kepada BNNP Sulsel agar menghadirkan anjing pelacak," Ujar Karutan Jumat (14/05). 


Terutama, pada hari lebaran saat ini, Karutan menuturkan adanya peningkatan drastis terhadap penitipan barang. 


"Pada saat hari lebaran kapasitas jumlah titipan meningkat drastis dibanding hari biasa. Untuk itu pengamanan dan antisipasi juga kami tingkatkan. Rencananya Anjing pelacak ini dijadwalkan tiga hari berada di Rutan," Kata Sulis. 


Senada dengan itu, Kepala Bidang Berantas BNNP Sulsel Agustinus Sollu mengatakan bahwa langkah ini merupakan langkah preventif atau penceghahan yang dilakukan oleh BNNP Sulsel dengan Rutan Makassar. 


Hadirnya Anjing Pelacak ini diapresiasi oleh Kakanwil Kemenkumham Sulsel, Harun Sulianto. Menurutnya, ini adalah salah satu bukti sinergi  kerjasama yang baik dengan BNNP Sulsel dalam pencegahan peredaran gelap Narkotika di Rutan.


Editor: Muhlis

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama