Reses Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Wajo, Firmansyah Perkesi Siap Bantu Semua Usulan Warga

Reses anggota DPRD Wajo di Kelurahan Bupabbulu

 WAJO, INFOCHANELNASIONAL.COM--- Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Wajo, Ir.Firmansyah Perkesi, M.Si turun  melaksanakan reses di wilayah Dapil I Tempe, Kelurahan Bulupabbulu, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan(Sulsel) Rabu,12/07/2023

Firmansyah Perkesi mengatakan, tidak mau banyak bicara langsung mau mendengarkan apa penyampaian dan usulan warga, ujarnya

Adapun beberapa usulan warga Kelurahan Bulupabbulu, diantaranya meminta DPRD Wajo memfasilitasi  ke OPD terkait  menetapkan harga jarak bagi kurir   dan menerapkan penekanan adanya perlindungan  BPJS Ketenagajerjaan bagi semua pekerja Kurir, kemudian perbaikan jalan yang berlobang  di dalam kota agar aman dan mengurangi angka kecelakaan. Dari perwakilan RT/RW meminta adanya kenaikan insentif para RT/RW, kemudian meminta pemasangan lampu jalan di belakang rumah jabatan Bupati Wajo, Air bersih, pengadaan motor sampah setiap lingkungan  dan terakhir pasokan gas elpiji 3 Kg  bisa kembali normal.

Menjawab usualn warga, Firmansyah Perksesi berjanji membantu semua usulan warga  dan memohon maaf kalau tahun ini ada beberapa usulan  warga  kemarin  tida bisa direalisasikan akibat ada aturan PMK 212 dan untuk kelangkaan gas elpiji 3kg  sudah dilakukan pengusutan oleh pihak kepolisian

"Ada saya anggarkan  tahun ini Rp. 100.000.000  untuk pengadaan lampu jalan tapi karena ada aturan PMK  sehingga menjadi hambatan dan tertunda, " kata Firmansyah Perkesi

Perwakilan Dinas PU PR Kabupaten Wajo, Firman menyampaikan akan mengaspal beberapa ruas jalan di 14 ruas titik di dalam kota Sengkang bulan depan.  Untuk kendala air bersih bisa menyampaikan ke Pihak PDAM.

Dari  perwakilan Dinas Perumahan Rakyat Dan Permukimann Perkimta mengatakan ada beberapa hal yang dilakukan istansinya  yaitu pemberian KW gratis listrik, pemeliharaan lampu jalan walau tidak seberapa anggarannya 

Sebelum menutup  Firmansyah Perkesi berujar bahwa  siap bantu semua usulan warga termasuk  pengadaan motor sampah , air bor, lampu jalan, bedah rumah , dan jika masih ada yang belum disampaikan bisa secara pribadi menyampaikan langsung kepada dirinya.

Laporan: Muhlis

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama