Ratusan Peserta Meriahkan Acara Taptu di Kabupaten Wajo

Andi Bataralifu melepas Peserta Taptu 

 WAJO--INFOCHANELNASIONAL.COM--Upacara Taptu dan Pawai Obor, dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-79 kembali dilaksanakan, Jumat 16/08/2024 malam.

Mengambil start dari Lapangan Merdeka Sengkang yang merupakan lapangan Kebanggaan Masyarakat Kabupaten Wajo dan Pawai Obor ini finish di tempat awal star Lapangan Merdeka Sengkang

Pawai Obor pada kegiatan Taptu turut diwarnai penyalaan obor oleh Dandim 1406 Wajo Letkol Inf. Wahyu Yunus,S.IP yang diikuti oleh para peserta taptu dari unsur TNI, POLRI,  perangkat daerah, BUMN/BUMD.

Ratusan peserta pawai obor berkonvoi menyusuri ruas jalan utama di Kota Sengkang dan Pawai ini mendapat sambutan antusias dari warga masyarakat yang menyaksikan berlangsung pawai hingga akhir kegiatan.

Andi Bataralifu mengucapkan terima kasih atas partisipasinya dalam menyemarakan HUT-79 Kemerdekaan RI dan kepada peserta untuk tetap menjaga ketertiban serta keamanan selama kegiatan berlangsung."ucapnya. 

Pelepasan dilakukan oleh Pj.Bupati Wajo  Andi Bataralifu didampingi Pj Ketua TP.PKK Ny. Farida A.Bataralifu, Sekretaris Daerah Kab.Wajo, Dandim 1406/Wajo, Kapolres Wajo, Kajari Wajo, mewakili Ketua DPRD Kab.Wajo, Ketua Pengadilan Agama Sengkang, Kepala Kantor Kemenag dan Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Wajo (Humas Wajo)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama